Perbaikan Data
Perbaikan Data khusus anggota
Klik Di Sini

PHRI Ditantang Bawa Masuk Investasi ke Kota Cilegon

CILEGON, RADARBANTEN.CO.ID – Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Cilegon ditantang mampu bawa masuk investasi ke Kota Cilegon. Hal itu disampaikan oleh Ketua PHRI Provinsi Banten Ashok Kumar pada Musyawarah Kota (Muskot) Ke V PHRI Kota Cilegon, Rabu 1 November 2023. Pada Muskot tersebut Joni Gondang kembali terpilih sebagai Ketua PHRI Kota Cilegon. Joni terpilih dalam kesempatan tersebut secara aklamasi. Soal tantangan membawa masuk investasi, menurut Ashok bisa memberikan efek bercabang pada aspek ekonomi lainnya. Masuknya investasi bisa mendorong peluang kerja, pemberdayaan masyarakat lokal, hingga aspek lainnya. “Harapannya selain mendorong SDM hotel, dan melahirkan investasi sehingga keanggotaan PHRI semakin banyak,” ujar Ashok. Dijelaskan Ashok, untuk memudahkan investasi masuk, Pemerintah juga diharapkan memberikan pelayanan perizinan yang bagus. “Perizinan harus ada kemudahan, jangan sampai mau bikin hotel ribut ini itu,” ujarnya. Namun Ashok juga meminta jangan terlalu mudah beri izin, khususnya pada hotel budget karena bisa merugikan yang lain. “Di Cilegon bintang lima belum ada, baru bintang empat didorong itu hingga ada,” ujarnya. Sementara itu, Ketua PHRI Kota Cilegon Joni Gondang menjelaskan, ia dan jajarannya akan mengikuti arahan tersebut. Bahkan, PHRI Cilegon bersama Pemkot Cilegon akan membuat MoU yang tujuannya demi kemajuan bisnis hotel dan restoran di Kota Cilegon. “Nanti akan kita kaji bersama-sama apa yang akan kita lakukan kedepan,” ujarnya. (*) Reporter: Bayu MulyanaEditor: Abdul Rozak